Soal Penanggulangan Covid-19, Kades Diminta Dukung Langkah Pemerintah
Sumbawa Besar, KA.
Seluruh Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Sumbawa, termasuk yang baru dilantik diminta untuk dapat mendukung langkah Pemerintah dalam penanggulangan pencegahan penyebaran virus Covid-19 di daerah. Hal ini dilakukan untuk kepentingan dan keselamatan bersama.
‘’Kepada Kepala Desa saya minta segera bertindak cepat dalam mendukung langkah Pemerintah dalam percepatan penanggulangan Covid-19. Saya minta kepada para Kades untuk segera mengindahkan Surat Edaran Menteri Desa dan PDT terkait Covid-19, salah satunya penyediaan pos anggaran dan pembentukan relawan desa untuk melawan Covid,’’ kata Bupati Sumbawa – HM Husni Djibril dalam sambutannya saat pelantikan Kepala Desa para Rabu (15/4) di aula H Madilaoe ADT lantai III kantor Bupati Sumbawa.
Menurutnya, Kades harus menindaklanjuti hal itu untuk keselamatann bersama seluruh masyarakat, bukan untuk diri masing-masing.
‘’Tindaklanjuti itu semua, karena itu perintah untuk keselamatan masyarakat. InsyaAllah kita akan keluar dari kesulitan Covid ini,’’ tuturnya.
Bupati berpesan kepada semua pihak, termasuk Kades untuk tidak abai terhadap persoalan ini. Artinya harus mentaati aturan yang ada, seperti menjaga jarak, cuci tangan dengan sabun, menggunakan masker, serta tidak berkumpul dalam jumlah yang banyak dalam satu tempat. ‘’Pesan saya jangan abai, jadilah Pemimpin yang sejati. Banyak saya liat di jalan, motor sepeda, cidomo banyak yang tidak menggunakan masker. Tunjukkan kepedulian saudara. Kita akan melihat tanggungajwab saudara (Kades). Jangan takut untuk menegur. Karena kita ingin menyelamatkan masyarakat Sumbawa, ingin menyelamatkan nyawanya, ingin menyelamatkan kehidupan anak cucunya,’’ pungkasnya. (KA-01)